Gabung Tuwaga Club! dapatkan tools
finansial senilai Rp300rb GRATIS!

Gabung Sekarang
/
/
/
Kredit Motor Bekas di Adira Finance: Cara, Keuntungan, & Simulasi Cicilan

Kredit Motor Bekas di Adira Finance: Cara, Keuntungan, & Simulasi Cicilan

Ditulis oleh
 0 views
Terakhir diupdate Wed, 23 April 2025
cara cek motor masih kredit atau tidak

Motor bekas makin banyak dilirik karena harganya jauh lebih terjangkau dibanding motor baru, tapi performanya masih gahar. Nah, buat kamu yang butuh kendaraan buat kerja, kuliah, atau aktivitas harian, motor bekas bisa jadi pilihan hemat tanpa perlu keluar uang besar di awal.

Sayangnya, kebanyakan dealer motor hanya menyediakan fasilitas cicilan untuk motor baru. Jadi, kalau kamu mau ambil kredit motor bekas, Adira Finance bisa jadi solusi yang aman, legal, dan terpercaya.

Dengan pengalaman panjang di industri pembiayaan, kamu bisa percaya ke Adira Finance untuk memiliki motor bekas impian tanpa ribet. Gimana caranya? Simak rangkuman Tuwaga berikut, yuk.

Tentang Kredit Motor Bekas Adira 

Kredit motor bekas Adira adalah layanan pembiayaan khusus untuk pembelian motor second dari dealer atau perorangan. Jadi, kamu bisa beli motor bekas yang kamu incar, lalu cicil pembayarannya ke Adira.

Prosesnya simpel:

  • Kamu pilih motor bekas dari dealer rekanan Adira Finance seperti momotor.id.
  • Ajukan pembiayaan ke Adira Finance.
  • Kalau disetujui, kamu tinggal bayar cicilannya ke Adira sesuai tenor yang disepakati.

Aman nggak, sih? Aman banget. Adira adalah lembaga pembiayaan legal yang diawasi OJK. Jadi, prosesnya jelas dan sesuai aturan.

📌Sebagai catatan: Dealer resmi seperti Yamaha, Honda, atau Suzuki biasanya hanya menawarkan kredit untuk motor baru. Jadi kalau kamu cari motor bekas tapi tetap mau nyicil, opsi terbaiknya memang lewat lembaga pembiayaan seperti Adira Finance.

Keuntungannya

Kredit motor bekas di Adira tetap bisa jadi pilihan yang menguntungkan, karena:

  • Langsung Punya Motor Tanpa Nunggu Nabung: Cocok buat kebutuhan mendesak, motor bisa langsung dipakai kerja, usaha, atau mobilitas harian.
  • Tenor Fleksibel Sesuai Kondisi Finansial: Pilih cicilan 12–36 bulan sesuai kemampuan agar keuangan tetap aman.
  • Cicilan Tetap dengan Bunga Flat: Nggak ada kejutan bunga naik, perencanaan keuangan jadi lebih stabil.
  • Harga Lebih Terjangkau, Kondisi Motor Masih Oke: Motor bekas dari dealer rekanan Adira udah lulus inspeksi dan layak pakai.
  • Proses Cepat & Bisa Online: Pengajuan bisa dari rumah lewat aplikasi/website Adira Finance tanpa perlu ke kantor.
Rekomendasi Produk
Fitur dan Benefit
Bunga
Hingga 2,9% per bulan
Pencairan Maksimum
Rp300.000.000
Tenor
12 - 48 bulan

Cara Pengajuan

Untuk mengajukan kredit motor bekas di Adira Finance, berikut syarat dan dokumen yang perlu disiapkan dilansir dari Adira Finance:

Persyaratan Umum:

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Usia minimal 21 tahun atau sudah menikah.
  • Lama kerja minimal 1 tahun untuk karyawan atau minimal 2 tahun untuk wiraswasta.
  • Usia maksimal saat kredit lunas adalah 55 tahun untuk karyawan dan 60 tahun untuk wiraswasta.

Dokumen yang Diperlukan:

  • Fotokopi KTP pemohon dan pasangan (jika sudah menikah).
  • Fotokopi Kartu Keluarga atau akta nikah.
  • Fotokopi bukti kepemilikan rumah atau bukti tempat tinggal (seperti rekening listrik, telepon, PAM, PBB, atau AJB).
  • Fotokopi slip gaji atau surat keterangan penghasilan (untuk karyawan).
  • Fotokopi rekening tabungan atau rekening koran 3 bulan terakhir.
  • Fotokopi NPWP jika pembiayaan lebih dari Rp50 juta.

Alur Pengajuan Kredit Motor Bekas di Adira

  • Pilih cara pengajuan:
    • Menu “Ajukan Kredit” di website Adira Finance,
    • Gunakan aplikasi Adiraku (menu Motor Baru & Bekas), atau
    • Datang langsung ke kantor cabang Adira dengan pasangan/penjamin.
  • Siapkan dokumen persyaratan: E-KTP, KK, bukti domisili, slip gaji 3 bulan terakhir, rekening tabungan/koran, NPWP (jika ada).
  • Isi formulir pengajuan sesuai data diri.
  • Tunggu verifikasi dari petugas Adira Finance.
  • Dapatkan persetujuan kredit dan rincian cicilan.
  • Tandatangani perjanjian kredit.
  • Ambil BPKB setelah pelunasan lunas & diverifikasi (3–7 hari kerja).

Biaya yang Harus Diperhatikan 

Berikut beberapa biaya yang sering muncul saat mengajukan kredit motor bekas di Adira Finance:

  • Uang Muka (DP): Sekitar 20–30% dari harga motor bekas.
  • Biaya Administrasi: Bervariasi, tergantung tenor dan kebijakan Adira.
  • Biaya Asuransi: Disesuaikan dengan nilai dan jenis motor, termasuk perlindungan kecelakaan diri.
  • Biaya Provisi: Umumnya sekitar 1% dari total pembiayaan.
  • Biaya Transaksi Pembayaran: Rp10.000/transaksi jika bayar via Indomaret, Alfamart, atau PT Pos (mulai 7 April 2025).
  • Denda Keterlambatan: Rp50.000 per bulan jika telat bayar cicilan.
Rekomendasi Produk
Fitur dan Benefit
Bunga
Hingga 1,7% per bulan
Pencairan Maksimum
Rp500.000.000
Tenor
12 - 60 bulan

Simulasi & Estimasi Kredit

Biar lebih jelas, yuk, kita bikin simulasi cicilan kredit motor bekas di Adira dengan asumsi harga motor bekas Rp13.600.000 dan tenor 12 bulan.

Simulasi Perhitungan

  • Harga motor bekas: Rp13.600.000
  • Tenor cicilan: 12 bulan
  • DP (uang muka): 20% dari harga motor = Rp2.720.000
  • Plafon pembiayaan: Rp10.880.000.

Biaya Awal:

  • Biaya admin: Rp500.000
  • Biaya provisi (1%): Rp108.800
  • Asuransi kendaraan (TLO setahun): ±Rp200.000
  • Biaya fidusia + notaris: ±Rp150.000
  • Total biaya awal: Rp958.800.

Estimasi Cicilan Bulanan:

Misalnya, dengan bunga flat 1,25% per bulan (standar kredit motor bekas), maka:

  • Bunga per bulan: 1,25% × Rp10.880.000 = Rp136.000
  • Cicilan pokok per bulan: Rp10.880.000 ÷ 12 = Rp906.667
  • Total cicilan per bulan: ±Rp1.042.667.
  • Total bayar ke Adira selama tenor: ±Rp12.512.004.

Baca Juga: Pinjaman dengan Jaminan BPKB Motor di Adira untuk Dana Cepat, Cek Caranya Yuk!

Tips Kredit Motor biar Nggak Kecolongan

Biar nggak nyesel, ada beberapa hal penting yang wajib kamu perhatikan sebelum ambil kredit motor bekas, menurut Dwi Agustiar, Jurnalis Otomotif IDN Times:

1. Cek Kondisi Motor Secara Detail

Jangan asal suka, pastikan motor dalam kondisi prima, mulai dari mesin, bodi, kelistrikan, sampai surat-suratnya. Kalau ragu, mending cari unit lain daripada beli motor yang malah jadi beban.

2. Pilih Lembaga Pembiayaan yang Terpercaya

Jangan tergoda angsuran murah tapi bunganya selangit. Lebih aman pilih penyedia kredit seperti Adira Finance yang sudah punya reputasi dan sistem yang jelas.

3. Pastikan Bunganya Flat & Transparan

Biar tenang, pilih kredit dengan bunga tetap (flat rate). Jadi, cicilan nggak akan tiba-tiba naik gara-gara fluktuasi suku bunga. Finansial jadi lebih stabil dan terencana.

4. Pahami Risiko Motor Bekas

Harga boleh lebih murah, tapi motor bekas tetap punya risiko. Siapkan dana cadangan untuk servis atau perbaikan ringan. Lebih siap, lebih nyaman pakai motornya.

Kredit motor bekas di Adira mudah, kan? Sekarang, punya motor bagus nggak perlu mahal dan nunggu lama sampai tabungan terkumpul. Lewat Adira Finance, semuanya bisa lebih gampang, aman, dan sesuai kantong.

Kalau kamu lagi butuh dana tunai cepat, Adira Finance juga punya produk Pinjaman Dana Tunai jaminan BPKB kendaraan. Kamu bisa ajukan secara online lewat platform Tuwaga. Caranya:

  1. Buka menu Dana Tunai Kendaraan di Tuwaga.
  2. Pilih produk Adira Finance.
  3. Baca syarat & ketentuannya.
  4. Isi formulir pengajuan dan upload dokumen.
  5. Tim Tuwaga akan bantu verifikasi dan proses pengajuan ke Adira.

Prosesnya cepat, mudah, dan pasti aman karena Tuwaga bekerja sama langsung dengan Adira Finance. Jadi, tunggu apa lagi? Ajukan dan penuhi kebutuhan finansial penting kamu sekarang 😉

Bagikan ke

Tentang Penulis

Ikuti Sosial Media Tuwaga

Info terbaru tentang finansial dan Tuwaga

Scroll to Top

Ubah profil?

Yakin ingin menyimpan perubahan profil?