Mau kuliah atau kerja di Eropa tapi bingung soal biaya hidupnya? Kalau jawabannya ya, maka Polandia bisa jadi pilihan tepat buat kamu! Negara yang terkenal dengan sejarah kaya dan kampus-kampus top ini ternyata punya biaya hidup yang cukup ramah di kantong lho, apalagi kalau dibandingkan dengan negara-negara Eropa lainnya.
Yuk, simak dulu rincian biaya hidup di Polandia 2025 yang bisa membantu kamu menyiapkan anggaran, biar nggak kaget saat tiba di sana! 😎
Biaya Hidup di Polandia: Gimana Sih?
Jadi, biaya hidup di Polandia itu tergantung banget sama gaya hidupmu. Tapi jangan khawatir, kamu bisa kok atur anggaran dengan baik supaya nggak kehabisan duit di tengah jalan! Secara umum, kalau kamu pilih tinggal di Polandia, bisa dipastikan budget yang harus kamu keluarkan per bulan sekitar €300 atau sekitar Rp5.250.000. Bisa jadi solusi buat kamu yang pengen tinggal di Eropa tanpa harus bikin dompet kering! 😅
Biar lebih jelas, yuk cek rincian biaya hidup di Polandia 2025 berikut ini, dari akomodasi sampai transportasi, yang bisa bantu kamu ngatur keuangan dengan lebih mudah.
Baca Juga: Biaya Hidup di Dubai 2025: Masih Bisa Nyaman Tanpa Boncos, Kok!
Rincian Biaya Hidup di Polandia 2025
1. Akomodasi:
- Kamar bersama: €60–120
- Kamar sendiri: €100–150
- Sewa apartemen: €100–450
2. Makan dan Minum:
- Masak sendiri: €150–200
- Makan di kantin: €2 per makan
- Minuman: €1,3 per gelas
3. Transportasi:
- Tiket bus: €13 per bulan
4. Asuransi Kesehatan:
- Sekitar €13 per bulan
5. Internet:
- Sekitar €9 per bulan
6. Visa dan Residence Permit:
- Visa: Rp1.320.000
- Application Fee: $112
- Card Fee: $34
Jadi, total estimasi biaya hidup per bulan di Polandia adalah sekitar €300 atau sekitar Rp5.250.000. Dengan biaya yang terjangkau ini, kamu masih bisa nabung, lho! Tentu saja, biaya ini berlaku kalau kamu nggak hidup dengan gaya hedonis ya! 😉
Tapi, untuk kamu yang merasa bingung harus mulai dari mana, Tuwaga bisa bantu kamu banget untuk ngatur anggaran selama tinggal di Polandia! Tenang aja, kamu nggak perlu khawatir kehabisan duit, karena kita akan bantu merencanakan semuanya!
Kenapa Biaya Hidup di Polandia Relatif Murah?
Karena negara ini sedang berkembang pesat, sehingga biaya hidupnya lebih rendah dibandingkan dengan negara-negara Eropa lainnya. Misalnya nih, kamu cuma butuh sekitar 500 USD (atau 1.800 PLN) per bulan buat biaya akomodasi, makan, dan transportasi. Makan di luar pun nggak bikin kantong bolong, dan tiket transportasi bulanan cuma sekitar 15-17 USD.
Bahkan, buat mahasiswa internasional, ada banyak diskon atau keringanan biaya, lho! Jadi, meskipun tinggal di Eropa, tetap bisa hemat!
Gimana Cara Mengelola Keuangan di Polandia?
Kalau kamu punya rencana untuk tinggal di Polandia, penting banget buat merencanakan pengeluaran dengan matang. Jangan sampe kamu kehabisan uang cuma karena nggak siap. Dengan biaya hidup yang relatif terjangkau, kamu harus tetap pintar-pintar ngatur anggaran supaya bisa hidup nyaman tanpa stres.
Buat kamu yang pengen tahu lebih banyak tentang cara mengatur keuangan selama tinggal di luar negeri, Tuwaga bisa jadi solusi terbaik! Di Tuwaga, kamu bisa menemukan berbagai informasi penting tentang produk finansial seperti kartu kredit, KTA, deposito, dan multiguna, yang bisa bantu kamu lebih siap secara finansial.
Jadi, kalau kamu pengen hidup lebih tenang dan stabil secara finansial di luar negeri, yuk, mulai rencanakan keuanganmu bersama Tuwaga!