Gabung Tuwaga Club! dapatkan tools
finansial senilai Rp300rb GRATIS!

Gabung Sekarang
/
/
/
Berapa Biaya Sekolah Pelayaran di Tahun 2025? Siapkan Dana dari Sekarang!

Berapa Biaya Sekolah Pelayaran di Tahun 2025? Siapkan Dana dari Sekarang!

Ditulis oleh
 4 views
Terakhir diupdate Fri, 14 March 2025
biaya sekolah pelayaran

Siapa nih yang punya mimpi jadi nahkoda handal di tahun 2025?⚓️ Nah, sebelum kamu melangkah ke dunia maritim, ada satu hal penting yang harus dipersiapkan: biaya sekolah pelayaran. Yuk, simak info lengkapnya dari Tuwaga biar kamu bisa merencanakan keuangan dengan lebih baik!

Kenapa Pilih Sekolah Pelayaran?

Jadi pelaut itu nggak cuma soal berlayar, lho! 🚢 Sekolah pelayaran adalah tempat terbaik buat kamu yang ingin menguasai ilmu navigasi, teknik kelautan, dan manajemen kapal. Plus, lulusannya punya peluang kerja luas, baik di dalam maupun luar negeri. Tapi, biaya pendidikannya nggak bisa dibilang murah. Makanya, penting banget buat menyiapkan dana dari sekarang!

Tenang, Tuwaga punya banyak tips finansial buat bantu kamu nabung atau cari solusi biaya pendidikan. Yuk, lanjut baca! 🤗

Cek Juga: Bank Jago Deposito Jago Syariah

Berapa Biaya Sekolah Pelayaran di Tahun 2025?

Biaya sekolah pelayaran bervariasi, tergantung fasilitas, program, dan lokasi kampusnya. Ini dia perkiraan biaya di beberapa sekolah pelayaran ternama di Indonesia:

1. Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar

  • Biaya pendaftaran: Rp300.000 (Gelombang 1, 6 Januari – 21 Februari 2025).
  • Biaya per semester: Mulai dari Rp8.167.000 (semester III) sampai Rp10.702.000 (semester I).
  • Biaya seragam & perlengkapan: Rp5.000.000.
  • Total biaya 3 tahun: Rp70 juta – Rp100 juta.

2. Akademi Maritim Pembangunan Jakarta

  • Biaya pendaftaran: Rp1.250.000.
  • Biaya awal masuk: Rp5.710.000 (termasuk seragam & kegiatan awal).
  • Biaya per semester: Rp8.400.000.
  • Total biaya: Rp63.970.000.

3. Politeknik Pelayaran Banten

  • Biaya pendidikan per tahun: Rp15 juta – Rp25 juta.
  • Biaya perlengkapan: Rp6 juta – Rp8 juta.
  • Total biaya: Rp70 juta – Rp120 juta.

Cek Juga: BPR Hariarta Sedana Kredit Bridging

4. Akademi Maritim Nusantara (AMN) Cilacap

  • Biaya pendaftaran: Rp275.000.
  • Biaya SPP per semester: Rp6.000.000.
  • Biaya seragam: Rp5.500.000.
  • Total biaya: Rp50 juta – Rp80 juta.

5. Politeknik Pelayaran Sorong

  • Biaya pendaftaran: Rp150.000.
  • Biaya seleksi: Rp2.300.000.
  • Biaya per semester: Rp7.500.000.
  • Total biaya: Rp60 juta – Rp90 juta.

Tips Menghemat Biaya Sekolah Pelayaran

Biaya sekolah pelayaran emang gak kecil, tapi jangan khawatir! Ada beberapa cara buat bikin biayanya lebih ringan:

  1. Cari Beasiswa 🎓
    Banyak sekolah pelayaran yang nawarin beasiswa buat taruna berprestasi atau dari keluarga kurang mampu. Jangan rabu buat apply!
  2. Mulai Menabung dari Sekarang 💰
    Dengan persiapan keuangan yang matang, biaya sekolah nggak akan terasa berat. Yuk, mulai nabung atau cari produk finansial yang cocok di Tuwaga!
  3. Pilih Sekolah yang Sesuai Budget 🏫
    Bandingin biaya di beberapa sekolah sebelum memutuskan. Pilih yang sesuai sama kemampuan finansialmu, tanpa perlu maksain diri.

Cek Juga: Bank Ina Perdana Tabina Simpel

Yuk, Mulai Rencanakan Keuangan untuk Sekolah Pelayaran!

Sekolah pelayaran emang butuh biaya yang gak sedikit, tapi manfaatnya sepadan sama prospek kerja yang menjanjikan di dunia maritim. Jadi, kalau kamu serius mau jadi pelaut, mulai persiapkan dana dari sekarang, ya!

Butuh bantuan atur keuangan? Cek Tuwaga buat info lengkap tentang tabungan pelajar, multiguna properti, deposito, atau produk finansial lainnya. Dapatkan juga tips keuangan biar makin cerdas atur uang! 💸

Bagikan ke

Tentang Penulis

Ikuti Sosial Media Tuwaga

Info terbaru tentang finansial dan Tuwaga

Scroll to Top

Ubah profil?

Yakin ingin menyimpan perubahan profil?