Gabung Tuwaga Club! dapatkan tools
finansial senilai Rp300rb GRATIS!

Gabung Sekarang
/
/
/
Promo Diskon Tol Lebaran 2025: Nominal, Jalur Tol, dan Jadwalnya

Promo Diskon Tol Lebaran 2025: Nominal, Jalur Tol, dan Jadwalnya

Ditulis oleh
 17 views
Terakhir diupdate Mon, 17 March 2025
promo diskon tol

Menyambut Lebaran 2025, pemerintah memberikan diskon tarif tol 20%-30% buat bantu kelancaran perjalanan mudik dan arus balik. Kamu bisa menikmati diskon ini di 17 ruas jalan tol Trans Jawa dan Trans Sumatera, bikin perjalanan mudik lebih hemat dan nyaman. Bukan cuma itu, ada juga beberapa ruas tol yang bakal gratis, lho.

Dilansir Kontan, Roy Rizali Anwar, Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum (PU), memastikan bahwa semua jalan nasional di jalur utama dalam kondisi prima, bebas dari lubang, dan semua fasilitas pendukung jalan dalam keadaan baik.

Kira-kira tol mana aja yang diskon dan gratis di mudik Lebaran 2025 nanti, ya? Langsung simak informasi lengkapnya di bawah ini, yuk!

Ruas Jalan Tol yang Dapat Diskon

Berikut ini beberapa ruas tol yang bakal memberikan diskon selama periode mudik Lebaran 2025:

Diskon 20% Ruas Tol Trans Sumatera (JTTS)

  • Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayuagung (Terpeka)
  • Indralaya – Prabumulih
  • Pekanbaru – Dumai
  • Indrapura – Kisaran
  • Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat (Segmen Tebing Tinggi – Sinaksak)

Cek Juga: Panin Dubai Syariah Pembiayaan Pemilikan Rumah (KPR) PaS iB Secondary

Diskon 20% Ruas Tol Trans Jawa (JTT)

  • Tangerang – Merak
  • Jakarta – Cikampek
  • MBZ (Muhammad Bin Zayed)
  • Cikampek – Palimanan
  • Palimanan – Kanci
  • Kanci – Pejagan
  • Pejagan – Pemalang
  • Pemalang – Batang
  • Batang – Semarang
  • Semarang ABC

Jasa Marga juga kasih tambahan diskon tarif tol hingga 30% khusus kendaraan yang terdampak rekayasa arus lalu lintas, terutama di sekitar Gerbang Tol Cikampek Utama.

📌 Jadwal Diskon Tarif Tol 

Diskon ini berlaku selama arus mudik dan balik Lebaran 2025, dengan rincian sebagai berikut:

Arus Mudik:

  • 24 Maret – 27 Maret 2025: Berlaku pada ruas tol Trans Sumatera yang dikelola oleh PT Hutama Karya.
  • 24 Maret – 25 Maret 2025: Ruas tol Tangerang-Merak (Astra Infra).
  • 24 Maret – 26 Maret 2025: Ruas tol Cikopo-Palimanan (Astra Infra).

Arus Balik:

  • 8 April – 9 April 2025: Berlaku untuk ruas tol Trans Sumatera (Hutama Karya).
  • 8 April – 10 April 2025: Ruas tol Tangerang-Merak dan Cikopo-Palimanan (Astra Infra).

Baca Juga: Kartu Kredit Terbaik untuk Penggila Otomotif

🆓 Ruas Jalan Tol yang Gratis

Gak cuma diskon, ada juga beberapa ruas tol yang bakal dibuka tanpa tarif alias gratis selama mudik Lebaran 2025, yaitu:

  • Jalan Tol Binjai – Langsa (ruas Tanjung Pura – Pangkalan Brandan)
  • Jalan Tol Pekanbaru – Padang (ruas Padang – Sicincin)
  • Jalan Tol Solo – Yogyakarta – NYIA (ruas Klaten – Prambanan)
  • Jalan Tol Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat (ruas Kuala Tanjung – Indrapura)

Kapan Arus Mudik Lebaran 2025?

Arus mudik Lebaran 2025 diperkirakan bakal mulai ramai pada 24 Maret 2025 dan puncaknya diperkirakan terjadi sekitar tanggal 25-26 Maret 2025.

Untuk arus balik, puncak kepadatan diprediksi terjadi pada 8-9 April 2025. Jadi, pastikan kamu sudah merencanakan perjalanan dengan baik!

Cek Juga: OK Bank Indonesia OK Time Deposit

Rencana Pengalihan Arus

Diwartakan Bisnis, Jasa Marga udah jelasin kalau terjadi kepadatan di Gerbang Tol Cikampek Utama, kendaraan akan dialihkan melalui GT Kalihurip Utama untuk melanjutkan perjalanan ke Tol Cisumdawu.

Tujuan pengalihannya biar arus lalu lintas tetap lancar, dan untuk pemudik yang terdampak pengalihan arus, mereka akan diberikan diskon tarif tambahan hingga 30%.

Tips Mudik Aman dan Hemat

Mudik itu seru, tapi keselamatan dan kenyamanan tetap yang utama! Berikut beberapa tips untuk memastikan perjalanan mudikmu lancar dan aman:

⚙️Periksa Kendaraan: Sebelum berangkat, pastikan kendaraan kamu dalam kondisi prima. Jangan lupa cek rem, oli, dan ban.
🍱 Bawa Perbekalan: Bawa cemilan, air minum, dan obat-obatan ringan untuk perjalanan.
😴 Istirahat Rutin: Jangan lupa istirahat setiap 4 jam perjalanan. Ini penting biar tetap fresh dan fokus di jalan.
🚗 Patuhi Batas Kecepatan: Ikuti batas kecepatan yang ditentukan, terutama kalau cuaca buruk. Jika hujan, maksimal 70 km/jam.
📱 Manfaatkan Teknologi: Beli tiket ferry H-1 melalui aplikasi atau website agar gak kehabisan.
📅 Rencanakan Waktu Perjalanan: Hindari bepergian pada puncak arus mudik dan balik. Pilih waktu yang lebih tenang agar lebih nyaman.

Cek Juga: Bank Bumi Arta Pinjaman Investasi

Mudik Lebaran 2025 Jadi Lebih Hemat!

daftar tol gratis nataru

Mudik Lebaran 2025 bakal lebih hemat dan lancar dengan adanya diskon tol dan tol gratis di berbagai ruas jalan. Jangan lupa manfaatkan promo ini, rencanakan perjalanan kamu dengan bijak, dan pastikan kendaraanmu siap untuk perjalanan jauh. Dengan persiapan yang matang, mudik tahun ini akan jadi pengalaman yang lebih menyenangkan 🥳

Jangan lupa, merencanakan perjalanan dengan baik agar lebih lancar. Untuk informasi lebih lanjut tentang berbagai produk finansial, kunjungi Tuwaga, platform terbaik untuk mengetahui kartu kredit, tabungan, KTA, deposito, dan produk multiguna lainnya.

Bagikan ke

Tentang Penulis

Ikuti Sosial Media Tuwaga

Info terbaru tentang finansial dan Tuwaga

Scroll to Top

Ubah profil?

Yakin ingin menyimpan perubahan profil?